Galang Donasi :Kemenag dan Baznas Gelar Aksi Solidaritas dari Subang untuk Palestina

 

Lingkarselatan.com, SUBANG-Kementerian Agama bekerja dengan Baznas Kabupaten Subang menggelar aksi solidaritas untuk Palestina, bertempat di Masjid Agung Al Musabaqoh Subang, Jumat (17/11/23)

Aksi tersebut dilaksanakan sebagai wujud keprihatinan atas pembantaian warga muslim Gaza oleh kaum zionis sekaligus sebagai upaya menghimpun bantuan bagi kaum muslim di Gaza.

Hadir dalam acara tersebut, Asisten Daerah Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Subang H. Dadang Kurnianudin , siswa -siswi sekolah dan tamu undangan lainnya.

Acara ditandai juga dengan istighosah bersama, shalat jumat dengan pembacaan qunut nazilah, sholat ghoib untuk rakyat Palestina yang telah gugur, dan donasi dari jemaah dan masyarakat

Ketua Baznas Kabupaten Subang Dr. H. Musyfiq Amrullah pada kesempatan tersebut menyerukan agar kaum muslim Subang terus mendoakan saudara muslim di Palestina karena pembantaian yang sedang mereka hadapi. Selain itu KH. Musyfiq juga berpesan agar kaum muslim di Indonesia terus meningkatkan rasa syukur karena masih dapat hidup dan beribadah dengan tenang.

Berita Terkait:  Deklarasi Dukungan, Paguyuban Jagat Subang Sosialiasikan Pasangan JIMAT-AKU ke Masyarakat

“Sampai saat ini korban di Palestina belum berhenti. Ini bukan peperangan biasa, akan tetapi itu aksi pembantaian untuk membinasakan masyarakat Palestina. Kita bersyukur di Indonesia masih banyak yang peduli terhadap kondisi di Palestina.” ujarnya.

KH. Musyfiq juga menyinggung sejarah yang terjalin antara Agama Islam, NKRI dengan Negara Palestina yang selalu saling bersinggungan sehingga sudah sepatutnya masyarakat Indonensia khususnya warga Subang memberikan bantuan bagi saudaranya di Palestina.

“Indonesia selamanya akan menentang penjajahan. Kerena bentuk Penjajahan yang ada di Palestina adalah puncaknya karena bukan hanya ingin merebut tapi juga menghancurkan. Kedua, kita juga harus ingat jasa mereka dalam mengakui kemerdekaan Indonesia. Ketiga, karena ada masjid al aqsha.” ungkap KH. Musyfiq

Berita Terkait:  Didampingi Pj. Bupati Subang, Mendagri Tinjau Pengolahan Sampah Desa Wantilan, Tito : Ada satu terobosan dari Subang

Ditambahkan, Kasie PAIS Kementrian Agama Kabupaten Subang H.M. Sopyadi menyatakan acara ini digelar sebagai perwujudan dari UUD 1945 demi terhapusnya penjajahan di atas dunia sekaligus sebagai solidaritas kemanusiaan bagi warga Palestina yang hidup di tengah pembantaian.

“Kita disini sbg bukti melaksanakan konstitusi 1945 menolak penjajahan. Ini merupakam solidaritas kita terhadap nilai kemanusiaan.” katanya

Asisten Daerah Administrasi Umum H. Dadang Kurnianudin mewakili Bupati Subang dalam sambutannya menghaturkan rasa terima kasih atas terselenggaranya acara tersebut sebagai upaya mengumpulkan bantuan bagi masyarakat Palestina.

“Saya mengucapkan terima kasih atas dilaksanakannya acara ini. Insyaallah hari senin akan dikumpulkan donasi dari jajaran ASN dan di Pemda Subang.”ujar Dadang dalam sambutannya.

Berita Terkait:  Nah Loh! Beredar Video Calon Bupati Subang H. Ruhimat Serhakan Kaos Dukungan Paslon JIMAT-AKU ke Mantan Ketua DPC PDIP Subang Maman Yudia

Pemerintah Republik Indonesia terus mendorong terwujudnya gencatan senjata di Palestina salah satunya melalui pertemuan antara Presiden RI Joko Widodo dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden.

“Pemerintah sangat mendukung acara ini. Pemerintah mengupayakan segala cara. Diantaranya, melalui pertemuan antara Pak Jokowi dengan Biden untuk mendorong gencatan senjata”katanya

Dia juga mengajak seluruh masyarakat Subang menjadikan aksi solidaritas itu sebagai bukti bahwa Indonesia adalah negara anti penjajahan dan bukti gotong royong dalam meringankan beban masyarakat Palestin

“Mudah-mudahan sebagai bangsa pejuang kita harus menolak penjajahan yang saat ini terjadi di Palestina. Oleh karena itu, semangat gotong royong masyarakat Subang akan dibuktikan dalam gerakan ini.” pungkasnya. (Adv)


Popular Categories




Eksplorasi konten lain dari Lingkar Selatan

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.


Comments

Tinggalkan Balasan