Lingkarselatan.com, SUBANG- Komandan Kodim (Dandim) 0605 Subang, Letkol Inf Bambang Raditya hadir dalam acara ceramah Kamtibmas bersama Kapolres Subang AKBP Sumarni yang dihadiri para Milenial Subang di Alun-alun Subang, Selasa (27/3/2023) sore.
Pada kesempatan itu, dalam sambutannya, mantan Danyonif 312 Kala Hitam ini memotivasi para Milenial .
“Terimakasih kepada semua yang telah hadir dalam acara ngabuburit bersama Polres Subang terutama kepada anak-anak milenial. Masalah yang susah dikendalikan di Subang ini adalah kesadaran masyarakat untuk tertib berkendara terutama memakai helm saat berkendara. Masa remaja adalah masa peralihan dari masa anak-anak ke masa dewasa, yang selalu ingin mencoba hal-hal yang baru. Sebagian besar anak-anak milenial sangat ketergantungan terhadap teknologi, saya berharap kepada anak-anak milenial ini tidak hanya ketergantungan terhadap teknologi tetapi bisa menguasai teknologi,”ujar Dandim Subang.
Menurutnya, anak-anak milenial ini sebelum melanjutkan jenjang yang lebih tinggi sebaiknya di tentukan dari sekarang untuk jenjang pendidikan, dan jenjang pekerjaan.
“Jangan pernah berhenti belajar karena kalian ini adalah anak-anak milenial yang selalu di untungkan dalam mencari ilmu karena banyak nya akses untuk mencari ilmu di jaman digital ini,”pesannya.
“Jangan lupa selalu meminta do’a kepada Allah SWT karena semua akan berjalan lancar jika selalu diiringi dengan do’a,”timpalnya.
Acara ceramah Kamtibmas inipun berlangsung meriah dengan penuh keakraban dengan adanya juga
penampilan wayang golek oleh dalang Bripda Reza Harimurti Abdi Bhayangkara Polres Subang Berkolaborasi dengan Letda Odi dari Kodim 0605/Subang. (*)
Tinggalkan Balasan